Ryan-si japan freak, pecinta YUI
Dituliskan oleh
Putri Zulmiyusrini
Labels:
tomodachi
“ kalau lo membagi-bagi semangat yang ada di hati lo, biasanya semangat itu tanpa sadar akan berkurang..gak usah bilang-bilang, tapi buat sebuah langkah nyata untuk mewujudkannya”
Itu adalah secuplik nasihat yang ryan katakan.
Ryan EH, mahasiswa keturunan chinese yang sangat tergila-gila akan jepang. Hari itu adalah pertama kalinya ngobrol panjang dengan ryan dalam perjalanan pulang dari welcoming party for Gunma delegates. Malam itu aku mendapatkan sebuah inspirasi dari seorang ryan ‘rayen’ EH. Ia sangat ingin sekali tinggal di jepang (gak balik2 ke indonesia). Ternyata hal ini berawal dari 2 tahun yang lalu saat ia baru mengenal seorang YUI, penyanyi asal negeri sakura itu.
Dalam menyatakan kesungguhannya, tidak ada ekspresi ragu dari wajahnya. Pada malam itu pun tujuan ryan dateng ke acara welcoming party gunma adalah untuk mendapatkan informasi sebanyak-banyaknya tentang pendidikan disana. “dia tidak main-main” kupikir. Ia sudah memiliki rancangan masa depan yang hebat, dan ia bersungguh-sungguh dalam mewujudkannya. Ia belajar bahasa jepang tiap hari sampai katanya buku-buku bahasa jepang di gramedia pun sudah pindah ke rak bukunya..ia sudah menjadi ‘joozu na ryan’ menurutku.
Aku mendapatkan inspirasi dan motivasi seketika malam itu. Cita-cita bukan sekedar khayalan. Mimpi harus diwujudkan karena jika tidak ia hanya akan menjadi sekedar angan-angan. Lakukan langkah nyata, bukan hanya kata-kata. Dan ryan telah menunjukannya. Ia bisa, then why should I hesitate?! Do it..
Ryan mengirimkan salam semangat untukku..dan aku membalasnya..”GANBARIMASU!! \(^0^)/
(Nihon..matte ne ^^)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
October 30, 2022 at 4:50 PM
Lovely post, thanks for posting
Post a Comment